Jualan dari 2015, Shopee dan Lazada sejauh ini yang aku tahu tidak bisa semudah klik kanan, save as image. Awalnya aku pakai apps screenshot--tapi kalau screenshot perlu diedit lagi karena kadang gambarnya kurang pas. Kemudian akhirnya ketemu cara ini. Aku share disini karena ternyata banyak yang tanya. Semoga bermanfaat tutorial download gambar Shopee dari hp berikut.
Jump to:
1. Salin judul produk dari apps Shopee
Blok judul produk yang diinginkan.
Klik Salin.
2. Buka browser, tempel dan search judul tersebut
Setelah buka browser, paste judul yang telah disalin ke google search.
Klik tab images.
3. Cari gambar yang sesuai, klik
Pilih gambar yang sama dengan yang kita inginkan karena yang akan banyak sekali gambar yang muncul di Google images.
Tapi biasanya tetap di bagian atas.
Klik gambar tersebut.
4. Hold gambar sampai muncul pilihan, klik Download Image
Download atau unduh gambar.
Tunggu hingga gambar selesai terdownload.
5. Klik Open
Klik Open di bagian bawah browser untuk mengecek apakah gambar sudah berhasil di-download dengan benar.
Bisa juga cek di Galeri.
Video tutorial
Berikut link ke Youtube video tutorial yang sudah kubuat. Jangan lupa subscribe ya hehe.
Semoga bermanfaat!
Jangan lupa cek tulisan lainnya mengenai tips jualan online di Kategori Shopee Tips.
Thanks so much for following along! Have a wonderful day!
Leave a Reply